Jumat, 05 Mei 2017


Aspirasi

MERDEKA......
MERDEKA......
MERDEKA......

apa itu merdeka??
Sudahkah kita merdeka??
Tertulis pada tahun 1945 bangsa indonesia telah merdeka dari penjajahan yang berabad-abad lamanya, para-pahlawan membela,berjuang, bahkan meneteskan darahnya untuk kita merdeka.
Lantas sudahkah kita merdeka??
Belum......
Karna kita masih di jajah oleh bangsa asing, contoh kecil seperti perusahaan-perusahaan yang ada di indonesia itu milik orang asing. Dalam hal ini kita masih di jajah dan belum merdeka.

Dulu ketika penjajahan ada yang namanya " KERJA PAKSA" tapi sekarang "KERJA TERPAKSA" ibarat tak ada beda dari keduanya.
Pergi pagi-pulang malam, pekerjaan yang cukup meletihkan dengan upah yang pas-pasan. Tak ada hari yang menyenangkan karna hari lenggang pun disibukkan.

Tanggal 3 Mei yaitu hari buruh, yang dimana kami para pekerja meluapkan semua keluh-kesal.
Aspirasi terluapkan dengan sehelai demi sehelai spanduk yang berisi keinginan, kemajuan, dan kegundahan.
1. Inginnya penghapusan "outsourching"
2. Inginnya peninggkatan upan karna ekonomi meningkat.
3. Tidak adanya sistem Nepotisme dalam dunia kerja.
4. Tidak adanya pemecatan yang sewena-wena.

Tolong kami.....
Tolong pulihkan kami dari kecacatan ekonomi.
Tolong pulihkan kami dalam gelapnya industri.
Tolong penuhi keinginan kami.
Tolong merdekakan kami.

Apa kami tak layak merdeka??

Apa karna di UUD 1945  tertulis,

"Dan perjuangan pergerakan kemerdekaan Indonesia telah sampailah kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentosa mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan negara Indonesia, yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur."

Apakah kemerdekaan kami haya di depan gerbang kemerdekaanya saja???
Kenapa tidak masuk kedalam gerbang kemerdekaan yang kita impi-impikan.
Bawalah kami pada kemerdekaan yang sesungguhnya. Revolusi baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar